Kamis, 30 Mei 2013

trenggliling si pemalu


Trenggiling Si Pemalu

http://cartoonframes.net
Hari ini semua binatang di hutan tropis keluar pagi-pagi dari sarangnya.  Hari ini adalah hari untuk bergembira bersama di musim panas yang panjang. Semua binatang berbondong-bondong menuju ke sebuah tempat yang sangat luas dan terbuka.
Mereka tampak riang gembira. Induk-induk mereka tampak sibuk membawa keranjang makanan kesukaan mereka.  Mereka terlihat cantik dengan topi lebar berwarna-warni dan penuh dengan bunga setaman di atasnya. Ada pula yang memakai kacamata berwarna-warni.  Para pemain bola terlihat gagah dengan celana pendek dan sepatu bolanya.
Ya betul, hari ini adalah hari pertandingan sepak bola antar  klub. Mereka akan bertanding bola seharian penuh. Dari mulai terbitnya matahari sampai tengah malam nanti.  Tiap klub terdiri dari berbagai jenis binatang. Pertandingan kali ini di isi oleh 6 klub sepakbola.
http://airsavana.com
Singa sang Raja Hutan   memberikan sambutan dan harapannya untuk seluruh rakyatnya. Sambutan diakhiri dengan tepukan riuh rakyat hutan tropis, tanda mereka cinta dan setuju dengan ucapan rajanya.
Pertandingan demi pertandingan berlalu sampai saatnya klub 5 bertanding melawan klub 6.  Pertandingan terpaksa ditunda sejenak karena klub 5 kehilangan dua orang pemainnya yang mendadak sakit perut karena terlalu banyak makan sebelum pertandingan. Kapten klub 5 bingung, bagaimana mencari pemain yang baik dalam waktu sesingkat ini.
Kapten 5 duduk termenung di bawah pohon, disebelahnya duduk seekor Trenggiling.  Kapten menaruh bola sepak di sebelah kakinya. Tak sengaja bola sepak itu menggelinding ke arah kaki Trenggiling.  Refleks Trenggiling menahan bola sepak itu sambil memantulkannya ke udara, kemudian bola sepak itu turun kebawah dan disambut dengan buntutnya lantas di lemparkan kembali keudara. Hal itu berlangsung terus sehingga membuat Kapten terperangah kagum.
Dipandangnya Trenggiling itu, caranya memainkan bola sepak sangat baik untuk anak muda seusianya.  Disapanya Trenggiling muda itu dengan senyum hangat.
“Hai…..siapa namamu ?”
“Ooohhh….hhhhmmmm….mmmmm…..” Trenggiling nampak kikuk menjawab pertanyaan kapten. Diletakkannya bola sepak itu di pangkuannya dan dibetulkannya topinya yang terpasang terbalik.
“Aku beruang madu, kapten klub 5″  Kapten memperkenalkan dirinya sambil mengulurkan tangannya ke Trenggiling.
Trenggiling masih diam sambil tertunduk malu.
” Hai….Hallluuuuu……siapa namamu?” Kali ini kapten bertanya sambil berjongkok di depan Trenggiling.
Trenggiling bertambah malu, bola sepak dilepasnya ke tanah dan Trenggiling mulai menggulung badannya membentuk lingkaran. Disembunyikannya wajahnya dalam-dalam. Trenggiling sangat pemalu.
“Ayolaaahhh….jangan begitu terhadapku……aku sangat kagum dengan kelicahanmu memainkan bola sepak. Kebetulan klubku kekurangan dua orang pemain, maukah engkau membantu kami menggantikan mereka ?”
Trenggiling tetap diam, ia sangat pemalu tampaknya.
Kapten tak kehilangan akal, dia tahu trenggiling sangat menyukai semut dan rayap. Kaptenpun berinisiatif mencari sarang semut atau rayap.
“Kamu jangan kemana-mana yaaahhh….aku mau memberikan kamu hadiah sekantung sarang semut atau rayap.”  Kapten berkata kepada Trenggiling sambil berlari masuk hutan dengan cepat.
Sebagai seekor beruang madu, kapten hafal sekali dimana pohon yang banyak berisi sarang rayap dan semut. Sebentar kemudian, kapten sudah keluar dari hutan sambil membawa sekantong sarang semut dan rayap.
“Ini….ambillah….” Ucap kapten sambil mengasongkan kantung itu ke Trenggiling.
Mencium aroma lezat semut dan rayap membuat Trenggiling membuka lingkaran badannya. Sambil tertunduk malu, Trenggiling mengambil kantong itu dan mengucapkan terimakasih.
“Hmmmm….terimakasih kapten…..namaku Amijubi”
“Senang sekali dapat berkenalan denganmu Amijubi, maukah engkau menerima tawaranku untuk ikut bermain dalam klub 5?”
“Aku mau kapten, tapi aku mau menghabiskan dulu makanan lezat ini” Amijubi menerima tawaran kapten dengan mata berbinar karena rasa nikmat yang tercipta dari mulutnya.
“Terimakasih Amijubi, nanti setelah pertandingan selesai aku akan mencarikan lebih banyak lagi makanan lezat itu untukmu”
“Terimakasih kapten” Ucap Amijubi dengan semangat besar.
Sore itu, Klub 5 berhasil memenangkan pertandingan melawan klub 6 berkat kelincahan Amijubi si Trenggiling.  Amijubi dengan lincahnya membawa bola sepak sambil menggulungkan badannya dan menendang keras-keras ke gawang lawan dengan menggunakan buntutnya yang kuat dan bersisik tajam. Panjang buntutnya adalah setengah badannya. Semua orang gembira dan terpukau dengan permainan Amijubi si pemain baru. Mereka bersorak-sorak menyemangati Amijubi. Hari ini, Amijubi menjadi maskot kebanggaan klub sepak bola hutan tropis.
Namun sayang, Amijubi si Trenggiling kelelahan ketika harus bertanding di final. Badannya yang hanya seberat 8 kilogram, tidak mampu melawan kekuatan pemain lawan yang beratnya berkali-kali lipat di atasnya. Klub 5 akhirnya  hanya mampu meraih juara kedua.
Singa sang Raja Hutan Tropis sangat bahagia malam itu, karena seluruh rakyatnya menikmati pertandingan sepak bola kali ini dengan semangat yang lain. Semangat baru itu tak lain ditimbulkan oleh Amijubi si Trenggiling.
Amijubi yang kelelahan di bopong ke rumahnya oleh seluruh rakyat hutan tropis secara bergantian. Senyum lebar tetap diberikan oleh Amijubi walaupun badannya lelah sekali.
Kapten klub 5 menunaikan janjinya. Ke-esokan harinya telah berjejer berkantung-kantung semut dan rayap di depan rumah Amijubi. Ternyata yang memberikan hadiah makanan lezat itu tidak hanya kapten klub 5, namun juga seluruh penghuni hutan tropis, termasuk hadiah dari sang Raja. Mereka semua sangat mencintai dan bangga dengan Amijubi.
Amijubi si Trenggiling tersenyum senang bersama keluarganya.
***************
Purwakarta,  29 September 2012,  pk: 02.33 am
Pesan Moral :  Janganlah malu dan takut untuk mencoba hal yang positif.  Kita tidak akan tau seberapa besar kemampuan kita sebelum kita mencoba. Mari beranikan diri untuk mencoba hal yang baik.
info terkini : Trenggiling adalah binatang langka yang dilindungi. Karena kelezatan dagingnya dan khasiatnya untuk obat-obatan, banyak Trenggiling yang diburu dan diperjual belikan secara ilegal.  Bulan juni tahun 2012, terbongkar upaya penyeludupan daging dan sisik Trenggiling sebanyak 18.000 kg !
info terkini: Trenggiling menjadi maskot Piala Dunia Sepakbola 2014 di Brazil.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar